​Pembukaan Seleksi Tilawatil Qur’an ke-21 di Mura, Berlansung Meriah

    PURUK CAHU – Hajatan akbar pembukaan Seleksi Tilawati Qur’an (STQ) ke-21 tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), di Kabupaten Murung Raya (Mura), berlansung meriah.

    Acara yang dibuka lansung oleh Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran, Sabtu (13/5/2017) malam, ditandai dengan pemukulan bedug dan diisi dengan berbagai penampilan tarian daerah pesisir maupun musikalitas.

    Acara ini nampak dihadiri ribuan masyarakat yang memadati panggung utama STQ serta dihadiri seluruh bupati se kabupaten/kota Kalimantan Tengah.

    Diawali dengan lantunan ayat suci Al-qur’an dan dilanjutkan dengan sambutan serta laporan yang dimulai dari Ketua Umum Penyelenggara, Bupati Murung Raya, Drs. Perdie, MA.

    “Peserta STQ ke 21 tingkat Provinsi Kalteng dari kabupaten/kota se Kalteng berjumlah 1268 orang. Mudah-mudahan dalam pelaksanaan ini dapat berjalan dengan baik hingga usai,” tutur perdie dalam laporannya.

    Sementara itu Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran menyampaikan, dengan penyelenggaraan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke 21 di Kota Puruk Cahu, Kabupaten Murung Raya, pihaknya atas nama pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah sangat bangga kepada seluruh panitian penyelenggaraan STQ yang mencakup lintas agama, suku dan berbagai etnis.

    Tentunya lanjut gubernur, acara pembukaan tersebut adalah sebagai syiar agama yang menyampingkan komponen dan rasa persatuan serta persaudaraan di Bumi Tambun Bungai menuju Kalteng Berkah.

    (rn/beritasampit.co.id)