Dinsos Salurkan Bantuan Korban Banjir Desa Sungai Hijau

    PANGKALAN BUN – Dinas Sosial Kabupaten Kotawaringin Barat begitu mendapat laporan mengenai terjadinya banjir di Desa Sungai Hijau, Kecamatan Pangkalan Banteng, pihaknya langsung menurunkan bantuan.

    Kepala Dinas Sosial, Gusti Nuraeni mengatakan bantuan diberikan untuk warga yang terkena banjir yang ada di Desa Sungai Hijau, baik dusun satu dan dusun dua.

    “Kami langsung menurunkan bantuan begitu mendapatkan laporan tentang musibah banjir itu,” kata Gusti Nuraeni kepada beritasampit.co.id (19/4/2017).

    Adapun bantuan yang telah disalurkan menurut Gusti Nuraeni berupa beras, matras, selimut panjang, seragam sekolah untuk SD dan SMP perlengkapan bayi, dan mie instan. “Bantuan tadi diangkut satu mobil rescue Dinsos,” ungkapnya.

    Bantuan tersebut terang Gusti Nuraeni telah diberikan langsung kepada warga. “Kami masih menunggu data dari desa namun demikian bantuan sudah ada yang diterima oleh warga yang terkena banjir, karena darurat,” ujarnya.

    Pasalnya menurutnya saat ini banyak warga yang mengungsi sehingga membutuhkan matras dan selimut untuk tidur dipengungsian. Begitunya dengan bantuan makanan sudah diterima di pengungsian.

    “Kami akan salurkan kembali jika ada yang belum dapat bantuan, karena bantuan yang kami berikan tadi darurat, agar bisa mengurangi beban warga yang terkena banjir,” pungkasnya.

    (man/beritasampit.co.id)